BeritaBerita Kecamatan

Arema Ulang Tahun ke 33, Camat Klojen dan ASN Apel Kenakan Atribut Singo Edan

Apel rutin yang biasanya hanya digelar setiap Selasa di depan kantor Kecamatan Klojen Kota Malang yang dipimpin Camat Klojen, Heru Mulyono dan diikuti seluruh Lurah dan penjabat struktular se-Kecamatan Klojen terlihat berbeda dari biasanya, Selasa (11/8/2020).

Terlihat warna biru mendominasi dan mewarnai semua halaman Kecamatan Klojen. Semua pegawai memakai baju dan atribut yang sama yakni warna biru, warna kebanggaan Arema.  

Kebijakan ini merupakan wujud  penghormatan dan penghargaan kepada Arema yang memperingati Ultahnya yang ke 33.

Camat Klojen, Heru Mulyono yang memimpin apel dan bertindak sebagai inspektur upacara mengatakan, apel pagi dengan kostum serba biru itu untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-33 kesebelasan “Singo Edan” yang jatuh pada hari ini.

Lebih lanjut Heru Mulyono mengucapkan terima kasih kepada seluruh ASN se-Kecamatan Klojen yang telah mensukseskan kegiatan penempelan stiker dan sosialisasi bahaya penyebaran Covid-19 di kampung Heritage Kayutangan.

HUT 33 Arema yang dirayakan ASN Kecamatan Klojen dalam apel rutin menerapkan protokol kesehatan Covid-19. Apel berlangsung menjaga jarak aman, bermasker, pengecekan suhu tubuh, hingga wajib hand sanitizer sebelum memasuki halaman untuk apel pagi.

Video Terkait :